MENGETAHUI LEBIH DEKAT USAHA PENERBITAN BUKU

 Rabu, 30 Agustus 2023

USAHA PENERBITAN BUKU


Resume Ke                  : 29 (dua puluh sembilan)

Gelombang                  : 29

Hari / Tanggal             : Rabu, 30 Agustus 2023

Tema                           : Usaha Penerbitan Buku

Narasumber                 : Mukminin, M.Pd

Moderator                   : Gina Dwi Septiani, S.Pd., M.Pd

Oleh                            : Samsul Huda, S.Pd.I

 


Hari ini pertemuan ke-28 Kelas Belajar Menulis Nusantara (KBMN).  Pada kegiatan hari ini dibersamai oleh moderator yang bernama Ibu Gina Dwi Septiani, S.Pd., M.Pd dan narasumber bapak Mukminin, M.Pd Tema yang sangat menarik untuk diikuti di angkatan ke 29 ini yaitu “Usaha Penerbitan Buku”.

BIODATA Narasumber malam ini: Beliau adalah Bapak Mukminin, M.Pd  yang lebih akrab dipanggail Caik Inin. beliau guru dari SMP I Kedungpring Lamongan Jatim. Tepatnya arah selatan 10 KM dari kota wingko Babat. Beliau menyampaikan bahwa beliau alumni gel.8 belajar menulis PGRI tepatnya bulan Maret 2019. Asuhan Founder Bp. Wijaya Kusumah. Bersama Mayor Nani, Bu Noralia Purwa Yunita, Bu Aam Nurhasanah, Bapak Suharto (Cing Ato), Bp Yulius Payendean, dan banyak lagi. Alhamdulilah gel.8 banyak yg menjadi nara sumber. Saya belajar menulis di USIA 55 TAHUN. CV lengkap beliau yaitu:  https://cakinin.blogspot.com/2020/10/curiculum-vitae.html.

Bapak Mukminin, M.Pd menceritakan bagimana asal mula beliau bisa mendirikan sebuah usaha penerbitan buku. Berawal dari pelatihan menulis gelombang ke-8 kemudian dititipi untuk menerbitkan beberapa buku lainnya membuat ia tertantang untuk melakukan hal tersebut yang akhirnya membuat ia mendirikan sebuah penerbitan karena saran dari Mas Alang, pemilik percetakan yang waktu itu ia datangi. Ia akhirnya membuat sebuah penerbitan buku dengan nama  Kamila Press yang dibuat pada tanggal 9 September 2019.  

Kewajiban penerbit setelah mendapatkan ijin dan nomor ISBN adalah wajib menyetorkan dua buku untuk setiap buku ber-ISBN ke Perpusnas. Terdapat juga aturan baru untuk setiap penerbit yaitu harus memiliki link web berbayar.

Buku yang ditulis bersama itu tidak bisa di-ISBN kan kecuali buku solo dengan syarat menyertakan beberapa hal lainnya. Seperti surat pernyataan keaslian karya dengan materai 10.000 ribu, surat pernyataan penerbit dan naskah buku berupa PDF yang siap diterbitkan dengan watermark.

Adapun syarat mengajukan nomor buku ber-ISBN yaitu:

A.      Penerbit harus mempunyai link berbayar.

B.       Buku yang diajukan no.ISBN harus dikirim lengkap ke web penerbit lalu linknya dikirim ke petugas ISBN Perpusnas.

Untuk urutan bukunya yaitu:

1.      Cover buku

2.      Halaman awal buku

3.      Isi buku (Sinopsis yang ada di cover belakang)\

4.      Permohonan buku ISBN dengan menyertakan surat pernyataan keaslian karya ber-materai 10.000 ribu ditandatangani penulis dan mengetahui penanggung jawab penerbit.

5.      Naskah buku yang sudah di layout bentuk PDF lengkap atau utuh (judul, penulis dan penerbit)

C.       Adapun buku yang tidak dapat diajukan ISBN yaitu:

1.      Buku antalogi dari 4 penulis  Buku antalogi tentang literasi sekolah, kegiatan kelompok literasi dan laporan guru penggerak

2.      Skripsi tesis disertasi serta hasil penelitian

Berikut ini link atau web dari penerbit kamilapress yang bisa diakses pada alamat https://kamilapress.com.  

Bapak Mukminin, M.Pd menjelaskan perbedaan antara penerbit mayor dan penerbit indie yaitu:

A.      Pumlah cetakan

Jumlah cetakan pada penerbit mayor biasanya pada cetakan pertama adalah 3.000 eksemplar atau minimal 1.000 eksemplar yang akan didistribusikan ke toko-toko buku. Sedangkan untuk penerbit indie hanya akan mencetak buku jika ada pesanan atau secara berkala yang dikenal dengan istilah POD (Print On Demand) didistribusikan pada beberapa media online seperti Facebook, Instagram dan lain-lain.

B.       Pemilihan naskah

Pemilihan naskah pada penerbit mayor adalah dengan melewati beberapa prosedur dengan syarat yang sangat ketat yang salah satunya adalah harus mengikuti selera pasar.  Pada penerbit indie tidak dilakukan pemilihan naskah karena selama karyanya layak diterbitkan maka tetap akan diterbitkan selama tidak melanggar Undang-Undang hak cipta karya sendiri, menyinggung SARA maupun pornografi.

C.       Profesionalitas

Penerbit mayor tentu saja memiliki tingkat profesionalis yang tinggi didukung dengan banyaknya Sumber Daya Manusia di perusahaan mereka. Penerbit Indie pun memiliki profesionalis yang tinggi meskipun dengan bayangan dan desas-desus tidak mengenakan yang terhembus mengenai penerbitan ini.

D.      Waktu Penerbitan

Penerbit mayor biasanya melakukan konfirmasi dalam jangka 1-3 bulan bahkan bisa lebih lama dari itu. Penerbit mayor pun menentukan waktu untuk penjualan buku yang telah diterbitkan dan akan dilepas dan ditarik kembali jika penjulan tidak sesuai dengan target.

Penerbit indie memproses  naskah yang masuk dengan cepat karena tidak berfokus pada selera pasar.

E.       Royalti

Untuk penerbit mayor penulis mendapatkan 10% dari total penjualan. bisa dikirimkan setelah memenuhi target tertenu atau 3-6 bulan penjualan. Untuk penerbit indie akan mendapatkan kisaran 15%-20% dari harga buku yang dipasarkan dan dijual oleh penulis di berbagai sosial media.

F.        Biaya Penerbitan

Penerbit mayor menerbitkan dengan gratis itulah yang menyebabkan mengapa penerbit mayor lebih berhati-hati dalam memilih naskah untuk diterbitkan. Penerbit indie memiliki biaya yang beragam sesuai dengan aturan penerbitnya masing-masing.

Pada sesi tanya jawab muncul pertanyaan:

Pertanyaan: Assalamu'alaikum warohmatulohi wabarakatuh, nama sy Darti Isyanti dari Jakarta Utara. Izin bertanya bu... Sy saat ini mengajar kelas 2 SD, dapatkah sy membuat buku antologi yg di buat oleh peserta didik kelas 2 dengan penuh gambar. Terima kasih?

Jawaban: Waalaikum salam wr. wb. Terima kasih ibu Darti. Bisa bu. Buku yang baik sebenarnya adalah buku yang ada gambarnya sebagai ilustrasi yg mendukung tulisan itu.  Bisa berupa foto atau gambar ilustrasi. Cak Inin Kamila Penerbit Mukminin: Jadi sangat bisa bu. Boleh dicetak warna atau  hitam putih. Cetak warna lebih mahal.  Sengat bu. Kamila Press siap membantu Menerbitkan.

Pertanyaan: Assalamu'alaikum wr.wb. Samsul Huda Tapin Kalsel, Izin bertanya Bapak apakah untuk menerbitkan tulisan kita menjadi buku apakah pembuatan cover, editing dan lain-lain dari penerbit atau bagian apa yg menjadi tugas penulis? Mohon pencerahannya.

Jawaban: Waalaikumsalam wr.wb.  editing dari penulis dan untuk cover bisa dimusyawarahkan dengan penerbit yang pada intinya penerbit bisa melayani apa yang menjadi kendala penulis dan proses penerbitan juga tidak langsung tetapi dengan beberapa proses yang dilalui.

Pada sesi penutup bapak Mukminin, M.Pd. menyampaiakan pesan Tiada terlambat untuk menulis dan berbagi pengalaman, menulis itu ibadah sebagai amal jarizah anda dikenal karena karya Anda, ayo menulis dan terbitkan karya Anda

Masya allah sangat luar biasa menginspirari materi malam ini terimakasih tim solid am jay khususnya Ibu Gina Dwi Septiani, S.Pd., M.Pd dan narasumber bapak Mukminin, M.Pd Jazakumullohu ahsanal Jaza’.

Comments

  1. Replies
    1. terimakasih bapak sudah mampir di blog sederhana ini menjadikan saya lebih semangat lagi

      Delete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Koneksi Antar Materi Modul 3.1 PGP Angkatan 9

MENULIS BUKU CERITA DIGITAL PENGERTIAN, FUNGSI, KELEBIHAN DAN APLIKASI UNTUK MEMBUAT E BOOK

WRITING BY HEART